“Strategi Pemasaran: Saluran Distribusi”
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم
Saluran distribusi suatu barang adalah saluran yang digunakan oleh produsen untuk menyalurkan barang tersebut dari produsen sampai ke konsumen atau pemakai industri.
____________________________
Power Point (PDF):
Follow Instagram: SDM Unggul Indonesia Maju
____________________________
Suatu perusahaan perlu melaksanakan fungsi distribusi dikarenakan pendistribusian merupakan salah satu proses pada perusahaan dalam penyetokan barang atau penawaran produknya ke pasar.
Dan pendistribusian dapat diartikan sebagai kegiatan pemasaran yang berusaha memperlancar dan mempermudah penyampaian barang dan jasa kepada konsumen sehingga penggunaannya sesuai dengan yang diperlukan (jenis, kualitas, jumlah, harga, tempat, dan saat dibutuhkan).
Tujuan dari penggunaan perantara adalah memanfaatkan tingkat kontak atau hubungan, pengalaman, spesialisasi, dan skala operasi mereka dalam menyebar luaskan produk sehingga dapat mencapai pasar sasaran secara efektif dan efisien.
Strategi Distribusi
Secara garis besar terdapat enam macam strategi distribusi yang dapat digunakan, yaitu :
- Strategi Struktur Saluran Distribusi
- Strategi ini berkaitan dengan penentuan jumlah perantara yang digunakan untuk mendistribusikan barang dari produsen ke konsumen.
- Alternatif yang dipilih dapat berupa distribusi langsung atau distribusi tidak langsung.
- Tujuannya untuk mencapai jumlah pelanggan yang optimal pada waktu yang tepat dan dengan biaya yang rendah namun dapat meraih dan menjaga tingkat pengendalian distribusi tertentu.
- Strategi Cakupan Distribusi
- Strategi ini berkaitan dengan jumlah perantara sesuatu wilayah.
- Tujuannya untuk melayani pasar dengan biaya yang minimal namun bisa menciptakan citra produk yang diinginkan.
- Strategi Distribusi Berganda
- Yaitu penggunaan lebih dari satu saluran yang berbeda untuk melayani segmen pelanggan.
- Tujuannya untuk memperoleh akses yang optimal pada setiap segmen.
- Strategi Modifikasi Saluran Distribusi
- Adalah strategi mengubah susunan saluran distribusi yang ada berdasarkan evaluasi dan peninjauan ulang.
- Dengan mengubah susunan saluran distribusi diharapkan perusahaan dapat menjaga system distribusi yang optimal pada perubahan-perubahan lingkungan tertentu.
- Strategi pengendalian Saluran Distribusi
- Adalah menguasai semua anggota dalam saluran distribusi agar dapat mengendalikan kegiatan mereka secara terpusat kearah pencapaian tujuan bersama.
- Strategi Manajemen Konflik dalam Saluran Distribusi
- Konsep sistem pada distribusi mensyaratkan adanya kerja sama antar saluran.
- Meskipun demikian didalam saluran selalu timbul struktur kekuatan sehingga diantara anggota saluran sering terjadi perselisihan.
- Konflik juga dapat timbul antara saluran yang satu dengan saluran yang lain yang menjual produk yang sama dan ke pasar yang sama pula.
- Konflik yang sehat (positif) dapat meningkatkan kreatifitas dan efisiensi saluran distribusi
Baca juga: Perencanaan Strategi Pemasaran
Bagaimana kelanjutannya? Untuk materi selengkapnya tentang strategi saluran distribusi, bisa di download pada link power point (PDF) diatas.
Demikian uraian singkat tentang Strategi Pemasaran: Saluran Distribusi. Semoga bermanfaat, dan salam hormat.
خَيْرُ الناسِ أَنْفَعُهُمْ لِلناسِ
_______________________________
SDMIndonesia.com
Explore: Training & Development
Konsultasi, Pelatihan & In-house Training SDM